TP-PKK Kabupaten Barito Selatan di bawah kepemimpinan Hj. Erna Ardiani Winarwan, SE.,M.Si, bekerja sama dengan Dinas Perdagangan, Koperasi, dan UKM Kabupaten Barito Selatan, yang dipimpin oleh Swita Minarsih, SE, mengadakan pasar penyeimbang di Desa Jutuh, Pararapak. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan akses barang kebutuhan pokok dengan harga terjangkau kepada masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadhan 1445 H. Kamis, 04 April 2024.
Ketua TP PKK Kab. Barsel, Hj. Erna Ardiani Palupi menuturkan “ kegiatan pasar penyeimbang dalam bulan Ramadhan ini merupakan agenda rutin TP PKK Kab. Barsel yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu di mana pada bulan Ramadhan harga bahan pokok melambung tinggi” ujarnya.
“Semoga masyarakat bisa mendapatkan pangan murahnya, harga dipasaran juga bisa stabil dan tidak mengalami kenaikan yang signifikan,” pungkasnya.
Sementara itu Kepala Dinas Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kab. Barsel Swita Minarsih mengungkapkan patut disyukuri karena pelaksanaan pasar penyeimbang pangan murah bisa berjalan dengan baik dan lancar atas kerjasama dengan TP PKK Kab.Barsel.