Kepala Otorita Ibukota Negara (IKN) Nusantara, Basuki Hadimuljono, secara resmi membuka IKN Expo dan Forum Investasi Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) 2024 di Halaman Stadion Panglima Sentik pada Kamis (15/8/2024). Acara ini akan berlangsung selama empat hari hingga 18 Agustus 2024.
Dalam sambutannya, Basuki menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan IKN Expo 2024. Ia menekankan pentingnya Kabupaten PPU sebagai mitra utama IKN dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
Dalam acara Expo IKN 2024, Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara mendapat apresiasi dari Menteri PUPR atas upaya mereka membuka peluang ekonomi kreatif dan UMKM lokal. Sebanyak 150 stand berpartisipasi dalam pameran ini, yang menghadirkan beragam produk dan informasi infrastruktur dasar yang telah dibangun untuk mendukung pertumbuhan IKN.
Stand UMKM barsel ikut ramaikan IKN Expo yang di dampingi oleh Kepala Dinas diskoperindag barsel Swita Minarsih